Perkuliahan Kembali Aktif Pasca Liburan, Mahasiswa UMK Jalani Dengan Semangat dan Antusias

Pembelajaran yang di lakukan di ruang kelas (26/2). (Foto:istimewa)

KUDUS, Penakampus.id –  Setelah menikmati libur semester selama kurang lebih 1 bulan, mahasiswa Universitas Muria Kudus (UMK)  kembali aktif menjalankan perkuliahan pada hari ini, senin (26/2).

Suasana perkuliahan di hari pertama terpantau lancar. Para mahasiswa tampak antusias mengikuti perkuliahan setelah libur panjang.  Area parkiran UMK juga penuh dipadati kendaraan mahasiswa, staf hingga dosen.

Sifa Nurafilia Yulianti salah satu mahasiswa program studi Bahasa inggris UMK mengatakan bahwa dia merasa senang bisa kembali ke kampus dan  berharap masuknya kuliah di semester ini mampu  mencapai prestasi dan faham materi-materi di program studi yang ia ambil.

 “Saya berharap di semester ini dapat mencapai prestasi akademis yang lebih baik daripada semester sebelumnya, salah satunya saya juga  ingin meningkatkan pemahaman saya dalam berbahasa inggris  dan ingin meningkatakan nilai akademis di semester ini” kata Sifa 

Kuliah perdana di semester genap menciptakan suasana yang penuh semangat dan antusiasme. Para mahasiswa saling bertegur sapa dan berbagi cerita bersama teman- teman hingga  dosen.  

Salah satu mahasiswa, Lusiana Wati menyambut gembira perkuliahan setelah libur semester. Dia mengaku sudah siap untuk mengikuti perkuliahan dan menyelesaikan tugas-tugasnya.

“Saya merasa kembali ke kampus dengan penuh semangat dan antusiasme karena akan memulai semester dan mata kuliah baru,saya juga sudah siap dengan tantangan yang akan datang di semester ini, libur semester juga meemberikan saya waktu untuk merenung dan menyegarkan pikiran sehingga saya dapat memulai semester ini dengan semangat dan motivasi yang tinggi.”jelasnya dengan penuh semangat.

Beberapa mahasiswa mengungkapkan bahwa libur semester ini juga memberikan  mereka waktu untuk merefleksikan pikiran dan semangat untuk menghadapi tantangan baru di semester mendatang. Sebagian mahasiswa lainnya bahkan memanfaatkan waktu liburannya untuk mengembangkan minat dan bakat diluar lingkup akademis, seperti halnya mengikuti Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di UMK. 

Selain itu, mahasiswa juga terlihat memanfaatkan waktu luang di antara kelas untuk  berdiskusi bersama. Perkuliahan di semester genap tahun akademik 2023/2024 ini diharapkan dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Para mahasiswa diharapkan dapat memanfaatkan waktu belajarnya dengan sebaik-baiknya untuk meraih prestasi yang gemilang. (aln/uly)


0/Komentar